--> Skip to main content

Cara menanam atau memperbanyak Bunga lidah mertua

Cara menanam atau memperbanyak Bunga lidah mertua

Sampurasun.... Rampess... Cara menanam atau memperbanyak Bunga lidah mertua, setelah sebelumnya Blog Mang Yono menulis tentang Mangga Mertua, kali ini masih tentang mertua juga, cuma sekarang Lidah mertua... Yuk lanjutkan bacanya sampai selesai, biar tidak salah paham, nanti malah lidah mertua beneran yang ditanam... heheeh.

Katanya tanaman ini merupakan salah satu tumbuhan yang mampu menyerap racun  berbahaya di udara yang berterbangan, tanaman ini mampu bertindak sebagai pembersih udara dengan menyerap dan menetralisir polutan dari udara....

Cara menanam atau memperbanyak Bunga lidah mertua


Katanya, tapi sudah sayah coba ding... hehehe.... Dan hasilnya sungguh ruar biasa....


Tanaman ini mudah dikenali, meskipun tadinya tidak sempat kenalan dulu... hehehe.

Istilah kerennya mempunyai nama Sansevieria dan mempunyai aneka ragam jenis, tapi yang sayah tanam di rumah atau didalam rumah, jenis seperti di poto ini.

Lidah Mertua punya banyak kelebihan, mampu menyerap racun di ruangan yang penuh asap rokok bila disimpan di ruangan. Satu tanaman Lidah Mertua berdaun 5 helai dapat menyegarkan kembali udara dalam ruangan seluas 20 m persegi  dan mempunyai kemampuan menyerap hingga 107 jenis unsur berbahaya (racun atau polutan) itu kata  penelitian Badan Antariksa Amerika Serikat (NASA)..... Keren kan?.


Bunga lidah mertua
Bunga Lidah Mertua
Dapat mereduksi radiasi gelombang elektromaknetik yang ditimbulkan oleh komputer dan televisi dan juga handphone. Sebaiknya tanaman ini ditempatkan di samping komputer atau televisi.... sambil ngeblog kan asik ... heheh.

Yuuuk kita mulai go green dari hal yang terkecil , dari rumah kita sendiri, dan mulai menanam Bunga lidah mertua.

Yang belum tau cara menanam /memperbanyak / mengembangbiakkan bunga lidah mertua ada dua cara. 

Yang pertama cara generatif, yang kedua cara vegetatif. Ada yang menunggu anakannya, dari biji. 

Ada juga yang dengan cara stek daun. Lho kok, memangnya bisa? Bagaimana kumaha atuh caranya mang? .

Pengen tau carannya? Simak baik – baik nih cara mamang, memperbanyak  lidah mertua.... Ups, bunga lidah merta maksudnya... hehehe.

(!). Pertama, siapkan gula kopi, terus tuh gula kopi diseduh dengan air mendidih tentunya pakai gelas dong, ini untuk menemani penanaman biar tidak mengantuk... hehehe.

(!!). Lepas atau potes atau iris / potong satu daun, terus ditanam saja daun bagian bawah ke tanah ( awas jangan terbalik... hehehe). ... Mudah khan? Cara ini mirip menanam bunga cocor bebek / ceker bebek.

Bisa juga tanaman lidah mertua diperbanyak dengan anakan, namun proses menunggu anakan agak lama, sebenarnya bisa dipercepat juga biar bunga lidah mertua cepat keluar anakan atau tunas, yaitu dengan dibuat mati pucuk dengan cara memotong pucuk atau penggal saja daun pucuknya, kan bisa tuh daun bagian atas yang dipotong di tanam dengan terpisah dan bagian bawah atau pangkal tidak berapa lama akan keluar tunas anakannya.
Selamat mencoba Cara menanam atau memperbanyak Bunga lidah Mertua, semoga berhasil
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
Comments
0 Comments