--> Skip to main content

Bunga Donna Carmen / Aglaonema

Sampurasun... Rampes... Masih tentang Bunga nih …Blog Mang Yono  mau sedikit menulis tentang bunga yang berharga tergantung daunnya. Ini adalah tanaman hias Bunga Donna Carmen / Aglaonema ini dulu waktu tenar – tenarnya bunga ini di hitung per daun dengan harga 2500 – 5000/daun. 

Awalnya saya bawa pohon ini dari kantor di Jakarta cuma satu pohon. Nah sekarang sudah menjadi puluhan pohon, tapi tidak saya jual sih, kalau ada yang minta saya kasih aja, dengan catatan yang ngambil saya sendiri, kok bisa begitu tidak boleh orang lain yang ngambil?, bukan begitu sih, tapi pernah ada yang minta terus dia ngambil sendiri, eh ngambilnya main cabut saja, ya sudah akar dan batangnya tertinggal dan pohon yang di cabutnya terlantar karena tidak bisa ditanam ... hehehe.

Bunga Donna Carmen / Aglaonema
Bunga Donna Carmendi tanam di pinggir teras Rumah saya
Dulu waktu ngetren – ngetrennya Bunga Donna Carmen / Aglaonema ini di perlakukan dengan lebih, disiram siram dengan air cucian beras,cucian ikan atau daun – daun dengan dipotong kecil-kecil sebagai pupuk.


Aglaonema jenis dona carmen berdaun hijau kekuningan,termasuk jenis alam yang sangat mudah dipelihara.banyak diminati oleh ibu-ibu rumah tangga sebagai penghias ruangan disamping karena harganya yang murah dan terjangkau.
Bunga Donna Carmen di Rumah Mang Yono
Bunga Donna Carmen, gundul karena di cabutin dedek Gigin
Nama Donna Carmen diambil dari nama seorang di  Brazil, Bunga Donna Carmen / Aglaonema dikenal gampang mempunyai anakan, sehingga daunnya rimbun dan lebat. Bentuk daun cenderung besar. Warna dasar daun hijau dan kuning dipermukaan dengan bercak merah dan kuning kehijauan. Saat ini harga jenis ini berhaga relatif murah. Tapi pada beberapa kasus, Donna Carmen albino ataupun yang memiliki keunikan lainnya harga relatif lebih mahal.


Katannya sesuai yang saya baca Varian lain dari jenis ini yaitu ada yang namanya Donna Carmen Albino, Donna Shanti dan Donna Shinta, Donna Carmen Green, nama – nama itu saya malah tidak tahu bentuknya yang bangai mana, kalau Aglaonema Thailand yang Namanya Siam Aurora saya tahu, kan ada di rumah boss saya yang langsung beli dari Thailand,  nah untuk memperbannyaknya tanaman ini silah kan baca  Cara memperbanyak Bunga Donna Carmen / Aglaonema .

Aglaonema Thailand yang Namanya Siam Aurora
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
Comments
0 Comments