--> Skip to main content

Cara memperbanyak cocor bebek dengan stek daun

Sampurasun .... Rampes ...

Blog Mang Yono. Cara memperbanyak Cocor bebek dengan stek daun. Setek daun merupakan salah satu teknik setek yang menggunakan bagian daun tanaman atau daun yang bertunas. Tanaman yang bisa diperbanyak melalui setek daun adalah tanaman hias seprti cocor bebek. Baca juga Cara menanam atau memperbanyak Bunga lidah mertua

Secara teknis stek daun dilakukan dengan cara memotong daun. Adapun cara memperbanyak Cocor bebek yang pernah saya lakukan yaitu:

Cara memperbanyak cocor bebek dengan stek daun
Memilih daun cocor bebek yang dewasa / tua

Memilih daun yang dewasa atau tua ini sangat penting sekali, karena daun yang sudah dewasa akan mengurangi resiko dari cepat membusuk pada daun tersebut.

 

Mengolah tanah atau menggemburkan untuk semai Cocor bebek
Mengolah tanah atau menggemburkan untuk semai Cocor bebek
Pengolahan tanah / menggemburkan tanah, cara ini saya lakukan karena saya menyemai stek daun cocor bebek di tanah langsung / bukan di pot. Jadi tanah tersebut perlu digemburkan, agar pertumbuhan akar cepat tumbuh.
Meletakan daun - daun Cocor bebek di tempat semai
Meletakan daun - daun Cocor bebek

Letakkan irisan daun di penyemaian, ini harus hati hati dan letakan daun – daun secara berjejer atau gimanasaja tergantung selera masing – masing, asal jangan daun tersebut bertumpuk, selanjutnya .


Taburi daun cocor bebek tipis asal irisan daun tidak kering

Taburi daun cocor bebek tipis asal irisan daun tidak kering. Jaga kelembaban. Untuk menjaga kelembaban tetap stabil dapat disungkup dengan plastik atau ditutup memakai pelastik atau dimasukkan dalam rumah plastik, green house.

Setelah 3 minggu kemudian, akar sudah mulai tumbuh tapi tunas belum kelihatan. Media semai dijaga jangan sampai kering dan juga jangan terlalu basah. Anakan hasil stek siap setelah berumur  5 – 6 bulan.
Selamat mencoba ..
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
Comments
0 Comments