--> Skip to main content

Renyah, Lezat Goreng Belut Mih Emuk Kukulu, Pagaden Barat

Sampurasun ... Rampes ...

Blog Mang Yono. Kalau berbicara tentang kuliner, memang gak ada habis - habisnya, apalagi didaerah saya ini, di kabupaten Subang. Baca Dimana Kabupaten Subang itu?.

Nah, tepatnya di Subang bagian tengah, para pecinta kuliner tentunya sudah tidak asing dengan kuliner belut goreng Ala Ibu Atmi yang lebih dikenal dengan Emih Emuk. 

Warung Belut Kukulu, Desa Balingbing, Kecamatan Pagaden Barat, Kabupaten Subang, Lokasi warungnya dekat Situ / danau Cijambe - Kukulu.
 Warung Belut Kukulu, Desa Balingbing, Kecamatan Pagaden Barat, Kabupaten Subang, Lokasi warungnya dekat Situ / danau Cijambe - Kukulu. Foto jepretan admin mangyono.com

Menu yang satu ini bisa Anda nikmati di warung Ibu Atmi yang berlokasi di kampung Kukulu 2, Desa Balimbing, Kecamatan Pagaden Barat, kabupaten Subang. Kalau dari Rumah Admin Blog Mang Yono ( Kmp. Gardu 1, Bendungan, Pagaden Barat ) jaraknya kurang lebih 1 Km, cuma terhalang satu kampung Doang, Kalau mau ke warung Emih Emuk harus melewati kampung Cimacan. Kalau pakai kendaraan bermotor cuma 5 Menit. kalau jalan kaki pegel juga Sobat, jangan jalan kaki deh, nanti kalau jalan kaki selesai makan pakai jalan eh laper lagi. Tapi boleh juga dibungkus sih, bilang saja buat pesanan yang dirumah, padahal sampai rumah kita embat lagi tuh Goreng belut yang Renyah, lezatnya ( pengalaman admin hehehe ). 

Setiap hari warung sederhana milik Emih Emuk ini selalu dipadati para penggemar belut goreng. Ketika jam makan siang warung Emih Emuk penuh dengan pengunjung, berjejeran kendaraan - kendaraan motor, mobil para pegawai dan para pejabat dengan silih berganti terparkir di depan warung tersebut dan antri untuk mencicipi belut goreng ibu Emuk, maklum tempatnya sangat terbatas.
Renyah dan Lezat Goreng Belut Mih Emuk Kukulu, Pagaden barat, Subang
Renyah dan Lezat Goreng Belut Mih Emuk kampung Kukulu 2, Desa Balimbing, Kecamatan Pagaden Barat, kabupaten Subang.


Baca :  


Wajar saja bila belut goreng Emih Emuk banyak penggemarnya termasuk admin juga hehehe, karena belut goreng buatannya memiliki cita rasanya yang khas dan lejat bikin ketagian. Karena belut yang menjadi bahan bakunya merupakan belut yang diambil langsung dari alam bukan belut hasil ternak, ini didapatkan dari para pencari belut “ Tukang Ngobor belut di sawah dan Ngurek belut atau mancing belut di sawah“. Menurut Emih Emuk, belut hasil tangkapan langsung dari alam ini rasanya jauh lebih gurih .. Gurih .. Nyoy ... Bila dibanding belut hasil ternak atau budidaya.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
Comments
0 Comments