--> Skip to main content

Tradisi seni sisingaan dari Subang

Sampurasun ... Rampes.

MANGYONO.com - Tradisi seni sisingaan dari Subang, Jawa Barat, Indonesia.

Seni Sisingaan terus dilestarikan. Tradisi ini biasanya digelar dalam acara tertentu seperti khitanan, nikahan, atau ulang tahun. 

Nah, Ciri khasnya terletak pada sepasang patung sisingaan atau binatang mirip singa / boneka singa

Tradisi seni sisingaan dari Subang
 Tradisi seni sisingaan dari Subang



Sebelum dimulai tradisi sisingaan, anak-anak khitan sibuk bersolek dan bersiap dengan segala atributnya atau perlengkapannya. Sisingaan yang akan diarak berkeliling kampung juga mulai dihias dan dibekali dengan sesajen beras, bakakak dan uang. 

Sebelum naik sisingaan anak-anak khitan disolek dan bersiap dengan segala atributnya atau perlengkapannya.
Sebelum naik sisingaan anak-anak khitan disolek dan bersiap dengan segala atributnya atau perlengkapannya.


Warga Dusun Gardu, Kecamatan Pagaden Barat, Subang, sangat antusias menggelar tradisi sisingaan. Seluruh persiapan arak-arakan telah selesai dan saatnya sisingaan beraksi keliling kampung. Empat orang pemain sisingaan mulai menari dengan iringan lengkingan terompet serta gendang pencak silat yang diikuti penonton sambil berjoged pula.

Penonton berkeliling mengikuti seni sisingaan sambil berjoged pula.
 Penonton berkeliling mengikuti seni sisingaan sambil berjoged pula.


Pasangan sisingaan biasanya berkeliling kampung. Sesekali para pemain menampilkan gerakan serentak serta dengan gerakan tarian yang atraktif. 

Pasangan sisingaan di pikul sambil menari yang diiringi lengkingan terompet dan alunan lagu sunda.
Pasangan sisingaan di pikul sambil menari yang diiringi lengkingan terompet dan alunan lagu sunda.


"Ini adalah kesenian turun temurun dari nenek moyang dan ini merupakan cara untuk melestarikan kebuadayaan Subang."
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
Comments
0 Comments