PROFIL : Mang Eep Hidayat, Mantan Bupati Subang
Sampurasun ... Rampes.
MANGYONO.com - PROFIL : Mang Eep Hidayat, Mantan Bupati Subang
Drs. Eep Hidayat, M.Si. merupakan mantan Bupati Subang, Provinsi Jawa Barat, Indonesia.. Mang Eep Hidayat yang lahir di Subang, Jawa Barat Tanggal 9 September 1963 ini mengawali karir politiknya sebagai anggota Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan ( PDIP).
Bersama partai PDIP inilah, Mang Eep Hidayat yang didampingi oleh Mang H. Ojang Sohandi, S.STP maju ke dalam bursa pemilihan calon Bupati dalam pemilihan kepala daerah Kabupaten Subang pada tahun 2008 yang lalu.
Nama Lengkap : Eep Hidayat
Alias : Mang Eep
Agama : Islam
Tempat Lahir : Subang, Jawa Barat
Tanggal Lahir : Senin, 9 September 1963
Zodiac : Virgo
Warga Negara : Indonesia
Istri : Nina Nurhayati
Dalam pemilihan umum tersebut, pasangan Mang Eep - Mang Ojang berhasil keluar sebagai pemenang Pilkada Subang dengan perolehan suara terbanyak. Pasangan ini mengalahkan lima pasangan lainnya dalam pemilihan tersebut.
Selama menjabat sebagai Bupati Subang, Mang Eep dikenal sebagai sosok yang ramah kepada masyarakat. Dia tidak segan-segan untuk turut meninjau dan bergabung langsung dengan kegiatan masyarakat di desa ataupun di kampung-kampung seantero Subang.
Mang Eep Hidayat ini pernah menjadi Ketua Umum IPSI (Ikatan Pencak Silat Indonesia) ini juga dikenal sebagai sosok yang sangat suka menyukai seni terutama musik. Dari SD Mang Eep sudah ahli dalam menulis lagu. Menginjak remaja, dia bahkan sudah mengeluarkan sejumlah album dengan sebanyak 20 lagu dia tulis sendiri. Tawaran kontrakpun sempat mendatanginya. Ketika menjabat Bupati Subang, Mang Eep masih menggeluti hobinya menulis dan menyanyikan lagu.
Nah, lagu hasil karyanya yang pernah di publikasikanyaitu lagu 'Potret Bugil Malam Minggu', 'Sisingaan', dan 'Ampun Pemerintah'.
Baca : Mang Eep bebas... Mang Eep konvoi keliling kota Subang
Sumber: merdeka.com