Desa Cigadog, Kecamatan Cisalak
Sampurasun ...
Desa Cigadog Kecamatan Cisalak
MANGYONO.com - Desa Cigadog merupakan salahsatu desa di kecamatan Cisalak, Subang, Jawa Barat, Indonesia.
Desa cigadog terbentuk dari 22 RT dan 5 RW. Kehidupan
masyarakat Desa Cigadog sangat agamis. Hal ini tercermin dari aktivitas
warga setiap harinya, diantaranya di setiap RW terdapat minimal 1 buah
masjid atau mushola yang biasa dijadikan tempat untuk beribadah, serta
setiap minggu diadakan pengajian rutin. Desa ini memiliki sebuah
Pesantren yang dijadikan tempat untuk menimba ilmu agama baik oleh warga
setempat ataupun warga dari daerah lain. Masyarakat disini sangat
ramah,sopan kepada orang yang lebih tua dan kepada orang pendatang.
Kegiatan olahraga yang sangat digemari disini adalah bermain bola voli.
Karang taruna setempatpun sering mengadakan turnamen bola voli antar
warga. Hal ini mampu memperat silaturahmi antar warga desa. Selain itu,
disini setiap hari jumat diadakan kerja bakti pada masing-masing RW.
Batas wilayah Desa Cigadog
UTARA : DESA TENJO LAYA
TIMUR : DESA SIBULUNG
SELATAN : DESA CISALAK
BARAT : DESA DARMAGA
- Desa Cigadog Kecamatan Cisalak
- Desa Cimanggu Kecamatan Cisalak
- Desa Cisalak Kecamatan Cisalak
- Desa Cupunagara Kecamatan Cisalak
- Desa Darmaga Kecamatan Cisalak
- Desa Gardusayang Kecamatan Cisalak
- Desa Mayang Kecamatan Cisalak
- Desa Pakuhaji Kecamatan Cisalak
- Desa Sukakerti Kecamatan Cisalak
Data dari Desa Cigadog Kecamatan Cisalak, Kabupaten Subang, mungkin bisa sobat tambahkan pada kolom komentar atau bagi warga Desa Cigadog Kecamatan Cisalak , boleh mengirimkan data atau kegiatan dari desa tersebut ke email : blogmangyono@gmail.com. Atau bagi sobat yang tinggal di Desa lain ( masih di wilayah Kabupaten Subang ) bisa mengirimkan poto asli jepretan sobat dan data Desa sobat untuk dipublikasikan di Blog Mang Yono ( BIAR MAKIN KEREN DESANYA ).