Upacara Ruwatan Bumi di Kampung Gardu 2, Pagaden Barat, Subang
Sampurasun .... Rampes...
Hari Minggu tanggal 24 Nopember 2013 kemarin di kampung Gardu 2 RT 11 mengadakan Upacara Ruwatan Bumi di Kampung Gardu 2, Pagaden Barat, Subang. Ruwatan bumi adalah salah satu upacara adat masyarakat agraris yang sampai saat ini masih dilaksanakan oleh masyarakat Kabupaten Subang, tepatnya di kampung Gardu 2 , desa Bendungan , kecamatan Pagaden Barat. Ruwatan berasal dari kata rawat atau merawa artinya mengumpulkan atau merawat yaitu mengumpulkan seluruh masyarakat kampung serta mengumpulkan semua hasil bumi, baik yang masih mentah maupun yang sudah diolah.
Upacara Ruwatan Bumi ini dilaksanakan sebagai ungkapan syukur terhadap sang pencipta atas keberhasilan hasil panen pertanian. Mengenai ruwatan bumi sebelumnya Blog Mang Yono pernah menulis tentang Upacara Ruwatan Bumi
Wayang Golek
Cuma sedikit mamang sayangkan, kenapa acara Upacara Ruwatan Bumi ini tidak digabungkan dengan RT yang lainnya, padahal RT yang lainnya termasuk RT mamang mau mengadakan acara Ruwatan Bumi pada hari Minggu depan, tapi tidak apa lah itu urusan masing – masing. Daripada puyeng mikirinnya ...Hehehe.
Untuk melakukan acara ini tiap keluarga memberi iuran untuk biaya ruwatan Rp 80.000,- per kepala keluarga ... wah gede juga yah, mungkin karena yang mengadakan acaranya cuma satu RT. Kalau untuk acara hari minggu depan di 2 RW, mamang kebagian iuran Rp. 40.000 tapi tergantung kemampuannya ding. Beda banget kan hampir separuhnya, tapi gak apa lah ... hehehe
Arak - arakan / keliling kampung
Acara yang diselenggarakan oleh panitia yaitu menyewa hiburan berupa wayang golek semalam suntuk dengan dalang H. Ita Sumitra dan sisingaan untuk arak – arakan keliling kampung dan untuk memeriahkan acara ruwatan. Berhubung saya tidak mengikuti acaranya, karena ada saudara saya yang melakukan Acara Nurun keun / turun bumi untuk kelahiran anaknya, mamang tutup aja tulisannya Upacara Ruwatan Bumi di Kampung Gardu 2, Pagaden Barat, Subang dan bersambung ke acara Ruwatan di Kampung Mamang yang acaranya pada hari Minggu depan. ..Acara yang diselenggarakan oleh panitia yaitu menyewa hiburan berupa wayang golek semalam suntuk dengan dalang H. Ita Sumitra dan sisingaan untuk arak – arakan keliling kampung dan untuk memeriahkan acara ruwatan. Berhubung saya tidak mengikuti acaranya, karena ada saudara saya yang melakukan Acara Nurun keun / turun bumi untuk kelahiran anaknya, mamang tutup aja tulisannya Upacara Ruwatan Bumi di Kampung Gardu 2, Pagaden Barat, Subang dan bersambung ke acara Ruwatan di Kampung Mamang yang acaranya pada hari Minggu depan. ..
Arak - arakan memakai sisingaan