Makan buah Jatropha Curcas (Jarak Pagar) bikin weureu / keracunan
Makan buah Jatropha Curcas (Jarak Pagar) bikin weureu / keracunan
Sampurasun .... Rampes .... Tumbuhan - tumbuhan yang ada di alam atau disekitar kita sangat banyak jenisnya. Dari bergabgai jenis tumbuhan tersebut ada sebagian besarnya dimanfaatkan oleh manusia. Namun ada beberapa yang jarang bahkan tidak dimanfaatkan oleh manusia karena berbahaya bila dikonsumsi atau dimakan. Seperti saya waktu itu yang Makan buah Jatropha Curcas (Jarak Pagar) bikin weureu / keracunan.
Pada tulisan ini Blog Mang Yono tidak akan membahas tentang pembuatan bio solar atau minyak – minyak lainnya atau bahkan mengotak - atik setiap 10Kg buah jarak yang bisa menghasilkan 3 liter minyak jarak dan menghasilkan 30% rendemen, tetapi disini saya mau sedikit berbagi pengalaman tentang saya waktu masih umur sekitar 12 tahunan, waktu itu saya masih duduk di sekolah dasar kelas 5.
Buah jarak pagar |
Sepulang sekolah waktu itu saya jalan sendiri, dan melewati kebun – kebun mangga yang dipagari oleh pagar hidup, yaitu pagar yang menggunakan tumbuhan, biasanya pagar untuk kebun menggunakan tanaman jarak, karena tanaman ini gampang tumbuh dan tidak memerlukan perawatan khusus, tinggal tanam langsung tumbuh dah... hehehe, itu bagi yang biasa utak – atik tanaman ding ... heheheh.
Buah Jarak pagar berbentuk bulat, kira – kira sebesar ibu jari saya, kalau jempol jari anak saya khan kecil hehehe. Warna dari buah jarak ini yaitu berwarna hijau untuk buah jarak yang masih muda, sedangkan buah yang sudah tua berwarna kuning dan akhirnya mengering dipohon dan berubah warna menjadi hitam kecoklatan. Berhubung waktu itu saya penasaran dengan buah jarak, dan akhirnya saya memetik satu buah jarak yang sudah tua dan agak kering, langsung saya belah buah jaraknya dengan menggunakan tangan, dengan rasa penasaran saya coba icip – icip buahnya, ternyata rasanya seperti makan kacang tanah, satu , dua dan tiga saya makan biji jaraknya dan tak terasasambil berjalan pulang saya sudah menghabiskan sekitar 5 buah jarak, yang berisi 4 atau 5 biji tiap satu buahnya.
Buah jarak pagar |
Sejam , dua jam tidak ada reaksi apa – apa setelah makan biji jarak, kira – kira jam delapan malam ada keanehan pada diri saya, maksudnya pandangan saya terasa muter 7 keliling dan saya langsung muntah, dari jam 8 malam sampai jam 2 malam, sampai mendem sih ndak ... hehehe. Dan Alhamdulillah sekitar jam 3 pagi, saya sudah tidak muntah lagi.
Setelah kejadian Makan buah Jatropha Curcas (Jarak Pagar) bikin weureu / keracunan saya tidak suka terhadap makanan atau camilan yang pakai kacang tanah, seperti martabak, pecel, ketoprak, karedok dan sebagainya lah yang berbau kacang tanah. Kejadian ini bertahan sampai 1 tahun, seterusnya sih saya kembali suka lagi terhadap makanan yang memakai campuran atau bahan dasar kacang tanah.
Untuk para sobat – sobat yang penasaran terhadap rasa buah jarak pagar, mendingan jangan mencoba ya, cukup saya saja yang merasakannya kejadian weureu itu hehehe. ... Mendingan mengkonsumsi Jantung pisang keu’eus / klutuk saja deh.... hehehe.
Mendingan tuh buah jarak pagar dijadikan bahan baku pembuatan Jatropha Curcas Oil (JCO) yang seterusnya dapat dikembangkan kembali menjadi biodiesel.