--> Skip to main content

Mulai mencoba menanam padi beras merah

Sampurasun .... Rampes…   

Setelah saya ketahui tentang manfaat dan gizi dari padi beras merah dan pernah saya tulis juga di Blog Mang Yono ini. Padi beras merah merupakan salah satu jenis padi di Indonesia yang mengandung gizi tinggi. Beberapa zat gizi umumnya ditemukan di beras merah termasuk vitamin E, thiamin, magnesium, vitamin B6, dan serat.


Apabila anda menderita diabetes pasti harus menghindari nasi putih karena dapat menyebabkan lonjakan dalam tingkat gula darah oleh karena itu beras merah adalah pilihan yang lebih tepat bagi setiap orang yang sadar kesehatan.




Namun di Indonesia padi beras merah kurang mendapat perhatian dibandingkan padi beras putih. Bahkan yang mengkonsumsi padi beras merah di Indonesia sangat terbatas. Oleh karena itu perlu diperluasnya budidaya padi beras merah demi kesejahteraan masyarakat bersama.


Mulai mencoba menanam padi beras merah
Padi beras merah saya tanam cuma sedikit, cuma satu petak

Berhubung saya ini baru pertama kali menanam padi beras merah, ya hasilnya juga kurang maksimal mungkin



Cara yang saya lakukan untuk menanam padi beras merah, cra yang saya lakukan sama dengan menanam padi beras putih dari mulai pengolahan tanah.

Padahal katanya kalau mau menanam padi beras merah seharusnya

Persiapan lahannya cukup dicangkul tanpa digaru atau di bajak

Kemudian, pemberian pupuk kandang.

Penanaman dilakukan pada awal musim hujan setelah dua atau tiga kali turun hujan di bulan Oktober-November.

Penanaman seharusnya tanam benih langsung tanpa di semai di perbenihan.

Pemberian lubang menggunakan tongkat kayu untuk menanam benih dengan kedalaman 3-5 cm dan jarak 20x20 cm.

Setiap lubang yang sudah di tugal di beri benih sebanyak 4-7 butir benih.

Kemudian tanah ditutup kembali.

Selanjutnya adalah pemeliharaan dan penyulaman yang dilakukan pada umur 1-3 minggu setelah tanam dengan mengganti tanaman yang mati atau terlihat kucrit atau kurang bagus pertumbuhannya.

Pada pemeliharaan hanya dilakukan penyiangan rumput, tanpa ada pengairan karena hanya mengandalkan air tadah hujan.

Begitulah kalau mau menanam padi beras merah sesuai prosedur hehehe.

Tanaman Padi beras merah yang daunya sedikit keriting
Tanaman Padi beras merah yang daunya sedikit keriting



Kalau yang saya lakukan dalam penanaman dan perawatan padi beras merah, ya sama dengan penanaman serta perawatan padi beras putih.



Perlu di ingat juga umur pemanenan padi beras merah ternyata umurnya lebih lama, hamper selisih 3 minggu dengan padi beras putih, mungkin hampir sama dengan umur penanaman padi beras ketan ya.

Tanaman Padi beras merah cuma satu petak
Tanaman Padi beras merah cuma satu petak


Berhubung saya ini cuma mencoba Menanam Padi Beras Merah, ya saya tanam cuma satu petak, mungkin hasil gabahnya sekitar 2 atau 3 Karung atau 1 - 2 Kuintal, ini saya coba, apakah anak saya pada suka sama padi beras merah atau malah tidak suka heheheh
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
Comments
0 Comments