Zamioculcas zamifolia ( Pohon Dollar )
Sampurasun ... Rampes...
Blog Mang Yono. We have been stocking this plant for about three years now and it seems like it is gaining popularity for it’s shiny waxy green foliage.
Zamioculcas zamifolia ( Pohon Dollar ). This plant is on the expensive side but is well worth it: it can tolerate any light conditions you throw at it and needs to be watered once a month! It performs better in high light but will need a little more water.
Bunga Dollar!? Siapa yang tak tergiur dengan Dollar. Jangankan dollar, bunga rupiah pun menggiurkan ... Betul khan?. Tiga tahun yang lalu, seorang kawan istri saya memberi pohon dollar / batang tanpa akar. Siapa tak senang, bunga dollar ini sudah lama menjadi idaman, tetapi bibitnya sulit . Betapa pemurah, hati kawan istri saya itu. Terus Bunga Dollarnya saya tanam di bawah kanopi depan rumah saya, yang dibuat menyerupai pot.
Sebenarnya, bukan bunga, tetapi pohon. Jenis tumbuhan ini, memang tidaklah berbunga. Para kollektor memburunya karena hijau daunnya yang mengkilap indah, serta batangnya yang berbonggol unik. Kenapa disebut ‘bunga,’ karena tanaman hias jenis apapun di daerah saya, selalu ternamakan BUNGA termasuk Bunga Desa... Hehehe.
Nama “dollar” tentu memiliki arti. Tumbuhan yang seperti pelepah ditanam ini, memang dipercaya mendatangkan hoki. Karena berkhasiat Hoki, ada juga yang menyebutnya bunga rejeki. Mungkin karena itu, zamiaoculcas dikaitkan dengan mata uang.
Membiakkan dollar juga mudah, tetapi butuh kesabaran menantinya berkembang menjadi pelepah daun yang indah mengkilap. Memelihara dollar butuh keuletan. Jikalau ingin daunnya mengkilap, Kita harus rajin melap daunnya dengan air susu dan kain lembut.
Dollar memang berasal dari daerah panas, tetapi bagi wilayah tropis seperti Indonesia, tumbuhan ini jangan sampai terpapar matahari langsung. Bunga dollar ini menyukai matahari pagi sampai pukul 10.00 dan tak senang dengan air yang tergenang di akarnya. Air yang terlalu banyak, bisa mengakibatkan bunga dollar mati karena akarnya yang membusuk kelebihan air.
Seperti uang, mudah mencarinya, tetapi bagi yang ulet dan tahu tekniknya. Yang kaya tetap kaya dan yang miskin terus merana. Orang kaya tahu teknik menanam investasi, karena itu uangnya terus bertumbuh. Orang yang belum kaya seperti saya butuh kerja keras, karena barulah saya mengembangkan bibit dari anakan.