--> Skip to main content

Khasiat Peuteuy Selong, Lamtoro atau Petai Cina

Sampurasun ... Rampes ...

MANGYONO.com – Khasiat Peuteuy Selong, Lamtoro atau Petai Cina banyak sekali, Berikut ini saya akan mencoba menulisnya sesuai yang saya dapatkan dari membaca atau dari tetangga dan orang tua di daerah saya. Sebelumnya saya menulis tentang Peuteuy Selong, Lamtoro atau Petai Cina

Tanaman yang digunakan dari Peuteuy Selong yaitu dari buah yang sudah tua atau daun yang masih muda atau pucuknya.Dibawah ini saya tulis cara meramu dari Tanaman atau buah Peuteuy selong.

Khasiat Peuteuy Selong, Lamtoro atau Petai Cina
 Khasiat Peuteuy Selong, Lamtoro atau Petai Cina. Gigin sedang belajar membuka biji Peuteuy selong dari cangkangnya. Foto jepretan admin

Untuk mengobati disentri 
Caranya : Rebus 15 gram biji lamtoro, 30 gram krokot dengan 400 cc air hingga tersisa setengahnya. Kemudian setelah dingin saring dan minum airnya sehari dua gelas (pagi segelas dan sore hari segelas).

Untuk mengobati cacingan 
Caranya : 
(1). Ambil 4-5 buah lamtoro yang sudah tua dan berwarna coklat.
(2). Lalu kupas dari cangkangnya, selanjutnya biji tersebut di jemur sampai kering 
(3). Tumbuk biji Lamtoro sampai halus 
(4). Rebus atau seduh serbuk biji tanaman lamtoro kering dengan 1 cangkir air panas, lalu minum air rebusan atau seduhannya. Lakukan pengobatan tiga kali sehari dengan dosis yang sama.

Gigin akhirnya bisa juga membuka biji Peuteuy Selong dari cangkangnya.
 Khasiat Peuteuy Selong, Lamtoro atau Petai Cina. Gigin akhirnya bisa juga membuka biji Peuteuy Selong dari cangkangnya. Foto jepretan admin

Untuk meningkatkan gairah Seksual  
Haha.. Tentunya ramuan ini khusus orang dewasa yang sudah berumah tangga ya ... Kalau remaja atau ABG yang masih sekolah... Jangan deh.
 
Caranya :  
(1). Ambil 4 buah lamtoro yang sudah tua dan berwarna coklat.
(2). Lalu kupas dari cangkangnya, selanjutnya biji tersebut di jemur sampai kering 
(3). Tumbuk biji Lamtoro sampai halus 
(4). Ambil bubuk biji tanaman lamtoro yang sudah ditumbuk tadi, tambahkan 1 sendok bubuk lada hitam, 1 butir kuning telur ayam kampung yang masih mentah dan 1 sendok madu, langsung kocok sampai rata. Minum campuran tersebut sekaligus .

Untuk menghaluskan kulit 
Caranya : 
(1). Ambillah 5 atau 6 daun petai cina yang masih muda atau pucuknya. 
(2). Kemudian remas-remas hingga keluar airnya. 
(3). Setelah itu pada saat mandi gosokkan pada Muka atau seluruh badan . (4). Diamkan 1 menit dan bilas atau bersihkan tubuh dengan air.

Untuk Mengobati Luka baru. 
Caranya :   
(1). Ambil daun Petai Cina. 
(2). Kunyah-kunyah hingga agak lembut.
(3). Tempelkan pada luka lalu bungkus dengan menggunakan kain supaya tidak jatuh.

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
Comments
0 Comments