--> Skip to main content

Tahu dan Tempe

Sampurasun ... Rampes.

MANGYONO.com - Tahu vs Tempe, bukan Cicak vs Buaya loh ... Hehehe. Makan yang satu ini tentunya sudah tidak asing lagi dikalangan masyarakat Indonesia. Iya khan?. Iya, lah mulai dari tua hingga muda, perempuan atau laki-laki pasti pernah mengenal tahu dan tempe.

Ya, bagaiamana tidak? Kedua makanan ini harganya yang merakyat tentunya menjadi alasan banyak dikonsumsi sebagian besar masyarakat Indonesia. Selain itu, kedua makanan ini diakui sebagai sumber makanan yang kaya akan gizi dan protein.

Foto tahu dan Tempe jepretan admin di Warteg... Hehehe.
 Foto tahu dan Tempe jepretan admin di Warteg... Hehehe.

Baca juga Anak Saya Tiada hari Tanpa tahu tempe minum susunya juga susu cap tempe.

Meskipun kedua bahan makanan ini sama-sama terbuat dari bahan baku yang sama yakni kacang kedelai, namun pembuatan keduanya berbeda. Proses pembuatan tempe berbeda dengan proses pembuatan tahu. 

Tahu dibuat dari sari kedelai (hasil perasan dari kedelai yang dihancurkan) kemudian diendapkan dan dengan tahapan – tahapan lainnya.

Kalau tempe dibuat dengan fermentasi biji kedelai yang menggunakan beberapa tipe kapang. Kapang tersebut apabila sudah melewati proses permentasi, biji kedelai tersbeut akan menjadi menempel satu sama lainnya. 

Dan disinilah terdapat perbedaan yang mendasar dari kedua bahan makanan tersebut, yakni tempe adalah produk fermentasi kedelai sedangkan tahu bukanlah produk fermentasi.

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
Comments
0 Comments