--> Skip to main content

Menghilangkan Jerawat, Komedo Dengan Daun Asam Jawa

Sampurasun ... Rampes.

MANGYONO.com –  Menghilangkan jerawat dan komedo dengan daun Asam Jawa ( Tamarindus indica )

Jerawat memang cukup mengganggu terutama bagi mereka yang masih terbilang dalam usia yang cukup belia dan sedang dalam masa puber. Jerawat paling sering di landa remaja wanita, dibanding laki-laki, namun kadang kala berbanding terbalik juga pada wanita, pria juga banyak memiliki jerawat.

Pada umumnya jerawat paling sering muncul pada seseorang yang memiliki jenis kulit berminyak... Tapi minyak ini gak bisa dipakai untuk memasak loh... Hehehe, kulit berminyak dan sensitif mudah sekali untuk tumbuhnya jerawat serta kuman atau bakteri wajah mudah menempel.

Memang sih banyak sekali obat atau masker yang beredar dipasaran... tapi alangkah baiknya kita sedikit menghemat dan memakai cara yang alami dengan memakai bahan dari tumbuhan... 

Berikut ini cara yang saya pernah saya praktekan untuk menghilangkan jerawat dan komedo dengan daun Asam Jawa ( Tamarindus indica ).

Foto daun asam jawa depan rumah admin
 Menghilangkan Jerawat, Komedo Dengan Daun Asam Jawa. Foto daun asam jawa depan rumah admin

 

Cara pertama
Daun Asam Jawa ( Tamarindus indica ) bisa dimanfaatkan untuk mengatasi jerawat di wajah. Yakni dengan cara ditumbuk halus, berilah sedikit garam saja, kemudian pakailah untuk masker wajah, pakai ketika menjelang tidur. kemudian pagi harinya, basuhlah dengan air hangat, kemudian baru dibilas dengan air dingin. Pakailah sehari sekali.

Cara kedua
Daun asam jawa yang masih muda ( pucuk ) beberapa lembar / segenggam terus hancurkan dengan telapak tangan kiri dan kanan... lalu gosokan ke muka sambil dipijat – pijat, langsung bilas... Cara ini bisa dilakukan 1 hari sekali.

Baca juga :  
Daun Asam Jawa ( Tamarindus indica ) sebagai penurun kolesterol 
Manfaat dan khasiat dari daun Asam Jawa dan cara meraciknya 
Manfaat Dan Khasiat Dari Asam Jawa



Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
Comments
0 Comments