Undangan Terbuka : Ekpose Hasil Riset Tim Relawan Pengkaji Informasi Publik (TRPIP) Mengenai Industrialiasi di Subang
Undangan Terbuka : Ekpose Hasil Riset Tim Relawan Pengkaji Informasi Publik (TRPIP) Mengenai Industrialiasi di Subang
BREAKING NEWS !!!
Terbuka Untuk Umum Ekpose Hasil Riset Potret Industri di Subang
-----------------------------------
Tim Relawan Pengkaji Informasi Publik (TRPIP) merupakan wadah relawan yang terbentuk dari berbagai elemen dan komunitas di Kabupaten Subang. Terbentuknya TRPIP ini diawali dari diskusi publik tentang Industrialiasi di Kabupaten Subang yang diselenggarakan di Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Kab. Subang . Dari hasil Diskusi Publik tersebut, seluruh partisipan menyepakati untuk melakukan riset kolaboratif terkait dengan isu Industrialisasi di Kabupaten Subang, salah satunya adalah riset ilmiah yang memotret bagaimana kondisi sosial dan ekonomi buruh perempuan di Kabupaten Subang. Kegelisahan tentang isu buruh perempuan ini muncul seiring maraknya pendirian pabrik Garmen di Kabupaten Subang yang sebagian besar mempekerjakan buruh perempuan.
Tim Relawan Pengkaji Informasi Publik (TRPIP) merupakan wadah relawan yang terbentuk dari berbagai elemen dan komunitas di Kabupaten Subang. Terbentuknya TRPIP ini diawali dari diskusi publik tentang Industrialiasi di Kabupaten Subang yang diselenggarakan di Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Kab. Subang . Dari hasil Diskusi Publik tersebut, seluruh partisipan menyepakati untuk melakukan riset kolaboratif terkait dengan isu Industrialisasi di Kabupaten Subang, salah satunya adalah riset ilmiah yang memotret bagaimana kondisi sosial dan ekonomi buruh perempuan di Kabupaten Subang. Kegelisahan tentang isu buruh perempuan ini muncul seiring maraknya pendirian pabrik Garmen di Kabupaten Subang yang sebagian besar mempekerjakan buruh perempuan.
Undangan Terbuka : Ekpose Hasil Riset Tim Relawan Pengkaji Informasi Publik (TRPIP) Mengenai Industrialiasi di Subang.Hari : Sabtu, 19 Maret 2016Pukul: 10.00 WIB - Selesai.Tempat : Ruang Rapat Paripurna DPRD Subang.
Data menunjukkan bahwa dari 598 Perusahaan yang terdaftar di Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Subang Tahun 2014, sebanyak 21 perusahaan bergerak dalam industri garmen dan menyerap kurang lebih 36.504 orang dari total tenaga kerja terserap sebanyak 84.148 orang. Dari total buruh dalam industri garmen tersebut, 84% adalah buruh perempuan dan hanya 16% buruh laki-laki. Bahkan jika dilihat perbandingan jumlah tenaga kerja atau buruh yang terserap dari total perusahaan terdaftar tersebut (garmen dan non-garmen), jumlah buruh perempuan masih lebih banyak (59,32%) dibanding jumlah buruh laki-laki (40,45%). Sisanya adalah jumlah tenaga kerja asing yang terdaftar, yaitu sekitar 198 orang (0,23%).
Dari gambaran umum tersebut maka dirasa penting untuk melihat ekses atau dampak dari pertumbuhan jumlah buruh perempuan ini terhadap transformasi kehidupan sosial-ekonomi rumah tangga di Kabupaten Subang. Menindaklanjuti kesepakatan tersebut, TRPIP kemudian melakukan reskruitmen relawan sebagai pelaksana survei sekaligus memberikan pelatihan teknik pengambilan data kepada relawan surveyor tersebut. Jumlah responden yang terkumpul dari riset ini total berjumlah 311 orang responden buruh perempuan yang bekerja pada pabrik yang berada di tiga wilayah zona industri Subang, yaitu Kec. Cipeundeuy, Kec. Kalijati dan Kec. Purwadadi. Waktu pengambilan data dimulai dari bulan Agustus 2015 s.d. Desember 2015.
tentang Apa Siapa TRPIP klik >> https://t.co/jG9HY20rIR
*)boleh remove Tag jika tidak berkenan, dan terima kasih jika berkenan bantu share undangan terbuka ini