Cerita Kenangan waktu kecil suka manjat pohon
Sampurasun ...
Kenangan waktu kecil suka manjat pohon
MANGYONO.com - Dulu dirumah nenek ada dua batang Pohon Mangga, sebatang Pohon Jambu air, serta Pohon Jambu Biji.
Dua jenis yang yang kerap saya panjat yaitu pohon jambu dan pohon jambu air. Selain karena buahnya yang tak mengenal musim, batangnya juga memiliki banyak dahan untuk memanjat. Dahan-dahan tersebut cukup liat untuk dipijak hingga ke ujung, sehingga memudahkan saat hendak menggapai buah yang letaknya jauh dari batang. Batang yang lentur seperti Pohon Jambu Biji juga menyenangkan untuk digunakan berayun-ayun menikmati hembusan angin yang sepoy - sepoy ... Hehehe.
Cerita Kenangan waktu kecil suka manjat pohon
Pohon Jambu biji letaknya di belakang rumah. Pohon Jambu Biji ini ideal sekali untuk dijadikan tempat leyeh-leyeh sepulang sekolah. Terkadang di hari libur, saya dan teman - teman duduk manis di atas pohon.
Pohon Jambu air letaknya ada di halaman depan, cukup tinggi untuk dipanjat. Hal asik yang dilakukan di pohon ini adalah memakan buahnya langsung di pohon. Dari atas pohon saya leluasa melihat orang yang lalu-lalang, termasuk teman-teman kecilku. Jadi pohon ini semacam tempat menunggu. Bila teman-temanku lewat depan rumah, saya tinggal merosot turun lalu pergi bermain bersamanya. Terkadang sampai lupa pamit ke Nenek... hihihi.
Pohon ini juga yang pernah membuat saya terpeleset oleh batangnya yang licin setelah hujan dan mengakibatkan dada lecet dan tangan sedikit terkilir. Takut dimarahi, saya tak melaporkan kejadian ini ke orangtua dan menikmati sakit dan bengkaknya berhari-hari sendiri... Hahaha. Ah, gak enak deh rasanya. Tapi toh tak membuatku kapok, tetap saja kebiasaan memanjat dilakukan setelah tanganku sembuh. Hingga kapan kebiasaan ini berhenti dengan sendirinya, aku tak tahu pasti.
Yang jelas, sensasi memanjat, berayun-ayun dan was-was dari kemungkinan jatuh saat menggapai buah yang jauh hingga kini masih bisa aku bayangkan. Jadi aku pun akhirnya memutuskan, untuk mencoba memanjat pohon mangga ... Itung - itung mengenang masa kecil ku ... Hahaha.
Berikut ini vidio saya yang manjat pohon mangga....
...
...