--> Skip to main content

Cara Membuat MOL Bonggol Pisang

Sampurasun ...

Cara Membuat MOL Bonggol Pisang

MANGYONO.com - MOL bonggol pisang mengandung Zat Pengatur Tumbuh. MOL bonggol pisang juga bisa digunakan untuk mempercepat proses pengomposan. 

Manfaat dari MOL bonggol pisang bisa menjadikan tanah subur dan bisa mengurangi biaya usaha menanam tanaman padi khususnya untuk mengurangi biaya pembelian pupuk kimia maupun untuk membeli Pupuk Organik Cair ( POC). MOL bonggol pisang bisa juga untuk dekomposer jerami dan kohe (kotoran hewan).

Membuat MOL Bonggol Pisang
Membuat MOL Bonggol Pisang

Fungsi MOL Bonggol Pisang :
~ Sumber unsur hara P 
~ Bakteri penambat N dan K 
~ Bakteri pelarut P 
~ Dekomposer 
~ ZPT 
~ Bakteri penetralisir racun

Bahan-bahan yang dibutuhkan : 
(i). 1 KG Badogol/Bonggol tanaman pisang yang sudah berbuah dan dipanen .


Badogol/bonggol pisang.
Badogol/bonggol pisang.

(ii). 2 ons Gula merah.
Ambil sedikit gula merah saat istri sedang bikin kolak untuk berbuka puasa ... Hahaha

2 ons Gula merah
2 ons Gula merah

(iii). 2 liter Air cucian beras. 
Tunggu aja saat istri lagi cuci beras dan minta tolong air cucian berasnya ditampung.


  

Cara membuat MOL bonggol pisang : 
i. Bonggol pisang dipotong-potong kecil lalu ditumbuk-tumbuk.


Potong kecil bonggol pisang.
 Potong kecil bonggol pisang.

~ Gula merah diiris-iris lalu masukkan dalam air cucian beras dan aduk-aduk sampai larut 
~ Campurkan air cucian beras yang sudah ada gulanya ke dalam bonggol pisang. 
~ Masukkan dalam ember yang ada tutupnya, setiap 2 hari atau jika menggelembung buka tutupnya. 
~ Setelah 15 hari, MOL Bonggol pisang disaring dan air hasil saringan siap untuk diaplikasikan 

Cara Membuat MOL Bonggol Pisang
MOL Bonggol Pisang siap dipermentasikan selama 15 Hari


Dosis dan aplikasi MOL bonggol pisang untuk tanaman padi.
i. Setelah panen selesai, spray sisa batang tanaman padi/bonggol padi dengan dosis 500 ml per tengki 20L (2 liter mol bonggol pisang untuk kebutuhan 1000 M2) 
ii. Saat benih padi di penyemaian umur 7-9 HSS di spray dengan dosis 200 ml per tengki 20L
iii. Saat tanaman padi sudah di pindah ke sawah berumur 7 HST dengan dosis 250 ml per tengki 20L. Pengulangan spray MOL bonggol pisang setiap 14-17 hari.
iv. Saat tanaman padi sudah mengeluarkan bunga penyeprayan MOL Bonggol pisang dihentikan. 

Dosis MOL bonggol pisang untuk dekomposer jerami dan kohe (kotoran hewan) 
- 2 liter MOL bonggol pisang untuk bahan yang difermentasikan sebanyak 4 Kwintal  


Untuk melihat vidionya silahkan DI SINI

 

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
Comments
0 Comments